Berita Peristiwa

Tragis: Sopir Ambulans Meninggal Dunia Usai Antar Jenazah ke Panjalu Ciamis

184
×

Tragis: Sopir Ambulans Meninggal Dunia Usai Antar Jenazah ke Panjalu Ciamis

Sebarkan artikel ini

Bandung, SniperNew.idPeristiwa memilukan terjadi pada Sabtu (25/10/2025) sekitar pukul 11.26 WIB, ketika seorang sopir ambulans meninggal dunia sesaat setelah mengantarkan jenazah ke daerah Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Informasi tersebut pertama kali dibagikan oleh akun media sosial info.cigadung melalui unggahan video dan keterangan tertulis.

Menurut informasi yang dihimpun, sopir ambulans tersebut baru saja tiba dari RS Hasan Sadikin, Bandung, untuk mengantarkan jenazah ke rumah duka di Panjalu. Namun sesaat setelah sampai di lokasi, sang sopir tiba-tiba terjatuh dan tidak sadarkan diri. Warga sekitar yang menyaksikan kejadian itu langsung berusaha memberikan pertolongan.

Warga sekitar menolong sopir ambulans yang tiba-tiba terjatuh. Umur memang tidak ada yang tahu kapan kematian tiba,” tulis akun tersebut dalam unggahannya.

Keterangan juga menyebutkan bahwa sopir ambulans tersebut meninggal dunia di tempat, tepat setelah tugasnya selesai menghantarkan jenazah. Masyarakat sekitar yang turut menyaksikan peristiwa itu terlihat terpukul dan berduka.

Unggahan tersebut menuai banyak simpati dan doa dari warganet. Banyak yang mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan serta diampuni segala dosa-dosanya.

Semoga husnul khatimah. Aamiin YRA,” tulis akun info.cigadung menutup keterangannya.

Hingga berita ini diturunkan, identitas sopir ambulans belum disebutkan secara resmi. Pihak rumah sakit maupun instansi terkait juga belum memberikan keterangan lebih lanjut mengenai penyebab pasti meninggalnya korban. Namun dugaan sementara, korban meninggal dunia akibat kelelahan atau faktor kesehatan mendadak.

Peristiwa ini menjadi pengingat bahwa kematian bisa datang kapan saja, bahkan saat seseorang tengah menjalankan tugas kemanusiaan. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya.

Berita ini disusun berdasarkan unggahan publik akun media sosial info.cigadung dan masih dalam tahap informasi sementara. Redaksi akan memperbarui, laporan apabila terdapat keterangan resmi dari pihak berwenang. (Isk,)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *